Only for Admin

Archive Pages Design$type=blogging$count=7

Wednesday, June 26, 2019

Resep masakan cumi asam manis dan lombok hijau

Sketsasultra.com - Kebanyakan dari kita belum terbiasa dengan makanan seafood. Padahal indonesia mendapat julukan negara maritim yang notabene dikelilingi lautan.

Lautan yang luas ini tentu memiliki sumber daya alam yang melimpah, terutama makanan laut seperti ikan, cumi cumi, gurita, kerang, dan lain lain.

Namun masyarakat indonesia belum gemar makan ikan, jadi ini merupakan point negatifnya dari masyarakat kita. Entah kitanya yang tidak bisa mengolah masakan laut atau memang kurangnya daya tarik makanan laut.

Jika kita bisa mengolah masakan laut, tentu anak anak kita akan gemar memakan makanan laut, sehingga kebutuhan akan protein dan omega 3 mereka  untuk perkembangan otak akan terpenuhi.

    Nah, agar kita dan anak anak kita nantinya tertarik untuk makan seafood, kita harus mengolah seafood tersebut menjadi makanan yang memiliki rasa enak dan cocok dengan lidah orang indonesia.

Dari sekian banyak seafood yang dapat kita jumpai di pasar ikan laut, salah satunya yang bisa anda coba untuk diolah ialah cumi cumi. Cumi cumi sendiri mengandung banyak sekali gizi yang dibutuhkan oleh anak dalam masa perkembangan.

Nah, ada 2 resep masakan yang enak dan dijamin semua orang menyukainya. Resep tersebut ialah Cumi Asam Manis dan Cumi Lombok Hijau. Berikut ini adalah resepnya.



Resep Cumi Asam Manis
Bahan bahan:
400 gram cumi cumi
1 sdt minyak wijen
Biji wijen
1 butir putih telur
2 cm jahe parut
1 sdt air jeruk lemon
1 ½ sdm tepung pati jagung maizena
1 sdm kecap asin
3 siung bawang putih cincang
1 buah cabai hijau iris tipis
1 buah cabai merah iris tipis
½ buah bawang bombai
½ air jeruk lemon
1 sdm larutan tepung pati jagung
½ sdm cuka
5 sdm saus tomat
garam
gula
lada

Langkah Langkah:
1. Potong cumi berbentuk cincin, sebelumnya cuci bersih terlebih dahulu cumi cumi yang hendak diolah
2. Siapkan minyak wijen, air jeruk lemon, jahe parut, kecap asin, putih telur, dan tepung pati jagung. Kemudian campur rata dengan cumi cumi yang sudah di potong tadi
3. Panaskan minyak goreng untuk menggoreng cumi cumi
4. Goreng hingga warnanya menjadi cokelat keemasan
5. Setelah itu, siapkan minyak baru kemudian tumis bawang bombai, bawang putih, cabai hijau, dan cabai merah hingga wangi
6. Tambahkan air jeruk lemon, saus tomat, dan cuka kemudian aduk hingga rata
7. Masukan air secukupnya, aduk hingga rata kemudian tambahkan garam, lada dan gula sesuai selera. Tunggulah hingga mendidih, yang kemudian masukan larutan tepung pati jagung, dan aduklah hingga mengental
8. Terakhir, masukan cumi goreng yang kemudian aduk hingga rata dan sajikan



Resep Cumi Lombok Hijau
Bahan bahan
500 gram cumi cumi
4 cabai rawit (sesuai selera)
5 cabai hijau
Lengkuas secukupnya (digeprek)
penyedap makanan secukupnya
gula merah secukupnya
garam secukupnya
1 papan petai
1 gelas air puth
3 sdm kecap manis
2 sdm minyak goreng
2 lembar daun salam

Langkah Langkah
1. Cuci bersih cumi cumi dari tintanya
2. Potong cumi cumi menjadi kecil
3. Potong panjang cabai rawit, cabai hijau dan petai
4. Kemudian tumis cabai rawit,cabai hijau, petai, daun salam, dan lengkuas geprek hingga wangi
5. Terakhir, masukan cumi cumi tadi dan tambahkan sedikit air, penyedap makanan, kecap, gula merah, dan garam. Aduk hingga rata dan mendidih, sajikan.


No comments:

Post a Comment

Post Ads

Inner Post Ads

Contact Form

Name

Email *

Message *

false
ltr
item
Sketsa Sultra - Media Online Nasional: Resep masakan cumi asam manis dan lombok hijau
Resep masakan cumi asam manis dan lombok hijau
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiGJOklsV_SQIP9BQjAIiKnc9R2M71CgFtJZ1qV_HVuoj8zDMJgeX9P4Rg-_y3MdvSHLnV3A7LVO8QQTs7yMSqbEOup1gg9h6-29Mkrbkh27le8c2MvojiQLxH2D2X_rRlfrOMDKArajcu-/s640/masakan+cumi.png
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiGJOklsV_SQIP9BQjAIiKnc9R2M71CgFtJZ1qV_HVuoj8zDMJgeX9P4Rg-_y3MdvSHLnV3A7LVO8QQTs7yMSqbEOup1gg9h6-29Mkrbkh27le8c2MvojiQLxH2D2X_rRlfrOMDKArajcu-/s72-c/masakan+cumi.png
Sketsa Sultra - Media Online Nasional
https://sketsasultra1.blogspot.com/2019/06/resep-masakan-cumi-asam-manis-dan.html
https://sketsasultra1.blogspot.com/
http://sketsasultra1.blogspot.com/
http://sketsasultra1.blogspot.com/2019/06/resep-masakan-cumi-asam-manis-dan.html
true
1752738089262636652
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy