Only for Admin

Archive Pages Design$type=blogging$count=7

Thursday, August 1, 2019

Makanan yang dapat mencegah kanker

Sketsasultra.com - Makanan menjadi faktor utama dalam pola hidup sehat. Apabila makanan yang kita makan baik, maka kita juga akan memiliki tubuh yang sehat.

Namun jika kita sering memakan makanan yang tidak sehat, maka dampaknya adalah beragam jenis penyakit. Maka tak heran jika sebagian besar penyakit berasal dari makanan yang kita makan. Oleh karena itu, bijak bijaklah anda dalam memilih makanan mana yang baik untuk tubuh anda.

     Siapa sangka jika makanan makanan yang ada disekitar kita dan mudah kita temui ternyata memiliki efek yang ampuh dalam pencegahan kanker? Makanan makanan tersebut bukan hanya ampuh untuk mencegah kanker, namun juga untuk memperbaiki gizi kita dan mencegah penyakit lainnya.

Anda jangan khawatir dengan harga makanan makanan tersebut, karena semua makanan tersebut harganya cukup terjangkau dan mudah ditemui di toko toko. Berikut ini adalah makanan yang dapat mencegah kanker.

1. Bawang Putih

Tentu saja kita tidak asing dengan bumbu dapur yang satu ini. Bumbu dapur bawang putih sangat mudah kita dapatkan di pasar tradisional, penjual sayur keliling maupun di mall. Bawang putih yang berfungsi untuk menghilangkan racun dan sebagai antioksidan ini memiliki rasa yang gurih jika dicampur ke dalam masakan.

Bawang putih mengandung senyawa yang bernama Allicin, senyawa ini berfungsi untuk membunuh sel sel kanker. Maka dari itu tak ada salahnya memasukan bawang putih, bawang bombai atau daun bawang ke dalam bahan masakan. Setidaknya dapat mengurangi resiko terkena kanker.

2. Kacang Kacangan

Kacang ternyata sangat efektif dalam pencegahan beberapa jenis kanker, jenis kanker tersebut adalah kanker pankreas, kanker endometris dan kanker kolektoral.

Zat yang menyebabkan kacang kacangan dapat mencegah kanker ialah Selenium yang dimana dapat meminimalisir kematian akibat kanker dan mencegah kanker itu terjadi. Setidaknya, buatlah menu masakan yang berbahan dasar kacang kacangan. Semua kacang dapat mencegah kanker, mulai dari kacang tanah, kacang panjang, kacang almond dan lain lain.

3. Wortel

Sayuran yang satu ini ternyata sangat ampuh dalam mencegah penyakit kanker lambung, paru paru dan kanker prostat. Hal ini telah dibuktikan dalam penelitian dan dipublikasikan dalam US National Library of Medicine 2015.

Wortel dapat mencegah kanker lambung sebesar 26% sedangkan kanker prostat sebesar 18%. Kita tentu tidak asing dengan sayur wortel ini, karena biasanya sayuran ini dapat ditemukan di sop sop an yang dijual di pasar tradisional. Harga sayur sop dengan paket lengkap pun juga sangat terjangkau, yaitu sekitar Rp. 3000 saja.

4. Tomat

Tak lengkap rasanya jika kita tak membahas manfaat manfaat sayur tomat untuk kesehatan terutama untuk mencegah kanker. Sayur yang berwarna merah ini memiliki cita rasa yang asam dan menyegarkan.

Tomat mengandung senyawa Lycopene yang dapat mencegah kanker serta pemberi warna merah pada sayur tomat. Ada banyak jenis sayur tomat, ada yang berwarna hijau pula.

Tomat sendiri dapat mencegah kanker prostat, kanker paru paru, kanker mulut, kanker payudara, kanker serviks, kanker usus, dan kanker getah pankreas. Namun saran saya ialah mengonsumsi tomat yang berwarna merah.

5. Brokoli

Sayur brokoli yang dominan hijau ini dapat mencegah kanker. Bukan hanya mengandung vitamin, mineral dan makro nutrien, sayur brokoli juga dapat mencegah kanker loh. Alasan brokoli dapat mencegah kanker iala karena di brokoli mengandung senyawa Fitronutrein.

Bukan hanya zat Fitronutrein saja, namun ada satu zat lagi yang sangat berguna untuk mencegah kanker payudara hingga 75% yaitu Sulforaphane. Ada juga zat Salam yang dapat mencegah kanker usus dan kanker prostat.

Monday, July 29, 2019

MANFAAT BUAH TIN

Sketsasultra.com- Bagi muslim ketika kita mendengar kata buah tin maka akan langsung tertuju pada surah At-tin, dimana kata tin tersebut disebutkan , yang mungkin mennujukkan adanya keistimewaan dalam buah ini. 

Sehingga banyak orang yang mengenal buah kecil dari benua asia bagian tersebut. Meskipun berasal dari benua asia buah tin bisa cukup mudah di temukan di Indonesia karena banyak orang tertarik untuk membudidayakan buah yang memiliki rasa yang khas.

Untuk orang yang pertama mencoba akan bingung dengan cara memakannya,   beberapa orang sekaligus memakan kulit buahnya namun beberapa orang juga menyingkirkan kulit buahnya hal tersebut tidak perlu di ambil pusing karena itu pilihan selera masing masing.

Buah kecil berwarna ungu ini memiliki rasa yang unik yang tidak dapat ditemukan di buah lain,  selain itu biji di dalam buah tersebut mebuat rasa yang  semakin khas yang dimiliki buah tin ini. Tidak banyak orang tau mengenai manfaat dan kandungan dalam buah tin,  berikut kami ulas manfaat dari buah tin.

MENCEGAH KANKER 

Terlalu seringnya terpapar radikal bebas dapat menyebabkan penyakit kanker, di era seperti ini sulit rasanya untuk menghidari berbagai faktor penyebab kanker.

Buah tin dapat menjadi salah satu alternatif solusi untuk menghindari penimbunan rakdikal bebas dan karsinogen di dalam tubuh terutama usus besar yang dapat menyebabkan kanker colon atau kanker usus besar karena mengandung serat yang memperlancar pencernaan dan kandungan andioksidan yang dapat menangkal radikal bebas tersebut.

MEMPERLANCARKAN PENCERNAAN

Kandungan serat yang tinggi dalam buah tin membantu proses pencernaan. Sehingga tidak heran buah tin juga sering di tambahkan dalam menu diet dan menjadi pilihan baru yang tak kalah menarik. Karena selain tinggi akan kandungan serat di dalamnya, buah ini juga dapat menjadi sumber energi yang rendah kalori.  Terdapat sebanyak 5 gram serat dalam tiga porsi buah tin. Buah tin juga bekerja memelihara sistem pencernaan secara keseluruhan. Sehingga sistem pencernaan dapat bekerja secara maksimal. Dan apabila di konsumsi secara rutin dapat
menjaga sistem pencernaan kita.

MENJAGA KADAR GULA DALAM DARAH

Bagi penderita diabetes dan atau mungkin memiliki riwayat diabetes, buah satu ini bisa menjadi pilihan tepat untuk dikonsumsi setiap harinya. Kandungan potasium dan magnesium dapat bekerja  membantu produksi hormon insulin sehingga kadar gula dalam darah dapat terus di kendalikan.

Bahkan The American Diabetes Association merekomendasikan buah kecil banyak manfaat ini untuk dikonsumsi secara rutin oleh penderita diabetes. Sehingga bagi kita yang memiliki riwayat diabetes tidak ada salahnya untuk mencegah sebelum Sebelum mengobati penyakit keturunan ini.

MENJAGA KESEHATAN JANTUNG

Buah tin dapat befungsi menurunkan  kadar kolesterol dan trigliserida yang dapat membentuk plak sehingga dapat memicu penyumbatan pembuluh darah. Apabila plak yang menyumbat pembuluh darah tidak segera dilakukan penanganan maka akan mengakibatkan serangan jantung.

Hal ini sangatlah berbahaya dan dapat menyebabkan kematian yang mendadak.  Untuk itu konsumsi buah tin secara teratur dapat mengurangi risiko terkena serangan jantung karena buah tin mengandung serat larut berupa pektin yang mengurangi kadar kolesterol dan trigliserida tersebut.

     Manfaat diatas hanya sebagian kecil dari berbagai manfaat buah ajaib ini.  Buah tin dapat menjadi pilihan baru dalam sajian yang memiliki banyak manfaat. Buah tin kerap kali di olah menjadi buah kering yang manis dan beberapa tradisi mengolah buah tin untuk diseduh.



Sumber karsinogen tanpa kita sadari disekitar kita

Sketsasultra.com - Tanpa kita sadari, lingkungan disekitar kita ternyata membawa bibit bibit penyakit loh. Lalu dengna segitu banyaknya bibit bibit penyakit seperti virus, bakteri dan jamur, mengapa kita tidak terserang penyakit? Jawabannya karena kita memiliki sistem pertahanan tubuh.

Setiap orang memiliki sistem pertahanan tubuh sendiri sendiri. Ada yang memiliki sistem pertahanan yang kuat, ada pula yang lemah. Biasanya sistem pertahanan tubuh yang lemah ketika dia sedang sakit atau tidak fit.

      Sama halnya dengan virus, bakteri atau jamur, senyawa karsinogen yang digadang gadang penyebab kanker juga dapat menjangkit siapa saja, tapi setiap orang memiliki tingkat ketahanan terhadap penyebab kanker.

Tanpa kita sadari, ada banyak sekali penyebab kanker dan semua faktor tersebut. Penyebab penyebab kanker tersebut saya pilih berdasarkan apa yang sering kita temui di lingkungan kita.

Setelah mengetahui ini, diharapkan anda dapat mengurangi atau menghindari penyebab penyebab kanker tersebut. Berikut ini adalah Sumber Karsinogen tanpa kita sadari disekitar kita.

1. Sinar Matahari

Siapa sangka jika sinar matahari bisa menyebabkan kita terkena kanker. Sinar matahari mengandung sinar uv atau ultraviolet yang dimana sinar uv tersebut penyebab kanker. Sinar uv yang memiliki frekuensi tinggi, dapat merusak susunan gen pada tubuh kita.

Apabila susunan gen kita rusak, maka resiko kanker akan jauh lebih besar. Memang kita sendiri membutuhkan sinar uv untuk membentuk vitamin D, namun usahakan jangan terlalu sering terpapar sinar uv ini.

Apabila anda hendak keluar ruangan, maka saran saya ialah dengan menggunakan tabir surya atau mengenakan baju dengan lengan yang panjang. Kedua cara ini dapat meminimalisir paparan sinar uv ke tubuh kita.

2. Asap

Asap juga berperan penting dalam pembentukan sel kanker loh terutama pada saluran pernafasan. Ada banyak sekali jenis asap yang dapat menimbulkan masalah kanker, diantaranya ialah asap rokok, asap kendaraan, asap daging yang dibakar seperti sate, dan lain sebagainnya.

Jika asap rokok, memang ini tidak bisa dipungkiri lagi, karena asap rokok dapat memicu tumbuhnya sel kanker pada paru paru. Selain itu asap kendaraan yang menyengat pun juga bisa membentuk senyawa karsinogenik.

Namun apakah anda tahu jika asap hasil bakaran sate pun juga penyebab kanker? Ya asap ini dihasilkan dari reaksi antara panas api dengan lemak pada daging maupun kulit. Apabila terhirup dalam jumlah yang banyak, anda harus berhati hati.

3. Pengawet Makanan

Kita tentu saja tidak bisa menghindari akan hal ini. Pengawet makanan yang sering sekali kita jumpai di berbagai jenis produk makanan ternyata membawa dampak buruk untuk kesehatan. Dalam produk makanan kaleng, plastik atau sejenisnya yang menggunakan bahan pengawet ternyata dapat menyebabkan kanker.

Sebenarnya mengonsumsi makanan yang mengandung bahan pengawet tidaklah berbahaya jika relatif sedikit. Yang menimbulkan masalah apabila kita tidak sadar mengonsumsi pengawet tersebut dalam jumlah yang besar.

Ada banyak sekali masalah yang ditimbulkan selain kanker, diantaranya ialah sakit kepala, gangguan saraf, gangguan pencernaan, gangguan pernapasan, gangguan ginjal, gangguan jantung dan perubahan perilaku.

4. Pengharum Ruangan

Boleh boleh saja jika anda menggunakan pengharum ruangan untuk membuat ruangan anda menjadi semakin harum. Namun anda harus memperhatikan kadar dari penggunaan pengharum ruangan ini.

Pengharum ruangan biasanya terbuat dari berbagai macam zat kimia. Nah zat zat kimia tersebut jika dalam jumlah yang besar masuk ke dalam tubuh, maka dapat mengancam kesehatan.

Ada banyak langkah alternatif selain pengharum ruangan, salah satunya ialah dengan menggunakan tanaman tanaman alami sebagai pembersih udara ruangan. Semisal saja dengan menggunakan tumbuhan rosella, lavender, dan lain lain.

Tuesday, July 23, 2019

Bahaya Tas Ransel Anak Sekolah Terlalu Berat

Sketsasultra.com - Tahun ajaran baru baru saja berlangsung. Para Siswa/Murid kembali berutinitas ke sekolah seperti biasanya. Selalu ada rutinitas yang hampir tidak pernah berubah, yaitu pembagian buku pelajaran (paket) dan buku tulis  buku baru kita belikan hal ini yang dilakukan pada minggu-minggu pertama semester.

Menurut American Academy of Pediatics (AAP), ransel anak tidak boleh memiliki berat lebih dari 10 hingga 20 persen dari beratnya. Sayangnya batas ini sering terlampaui sehingga dapat meningkatkan beberapa risiko

Buku-buku yang tidak ringan tersebut pastilah akan dibopong ke sekolah sepanjang tahun ajaran berlangsung. Tetapi, ada hal yang perlu kita ketahui untuk para orangtua tentang bahaya yang mengintai bagi anak yang membawa tas terlalu berat.

1. Sakit pundak
Mengenakan ransel yang berat untuk waktu yang lama dapat menyebabkan ketegangan yang berlebihan di leher, bahu, dan punggung seseorang Menurut Quinn hal ini berfek jangka panjang berupa ketidak seimbangan otot yang berujung pada cedera dan menimbulkan kelemahan di tangan.

2. Anak Mudah Lelah/Capek
Sama seperti halnya orang dewasa, anakpun akan mengalami kelelahan jika terus-terusan membawa beban yang berat apalagi tubuhnya yang masih kecil. Efeknya pada anak akan jadi malas bergerak dan kurang aktif saat di sekolah. Jika hal seperti ini berlangsung secara terus-menerus, malah akan mengakibatkan anak mengalami kelebihan berat badan.

3. Pertumbuhan bisa terganggu
Proses pertumbuhan pada anak akan mengalami gangguan apabila tubuhnya terus diberi beban yang terlalu berat setiap harinya.

4. Tinggi atau Postur tubuh anak jadi buruk
Membawa tas ransel sekolah sampai anak harus membungkuk, bisa membuat postur tubuh anak benar-benar jadi bungkuk permanen. Atau, kebiasaan anak membawa ransel dengan hanya menyampirkannya di salah satu sisi bahu, bisa membuat postur tubuh anak jadi miring.

Bukan tadak mungkin akan mengalami berbagai gangguan pada tulang yang mengakibatkan tulang tak bisa tumbuh kembang dengan normal. Hal ini akan berpengaruh tinggi badan anak.


     Jika terpaksa membawa beban yang terlalu berat seperti pakaian olahraga atau kotak bekal, alangkah baiknya ditaruh di dalam tas jinjing yang terpisah.

Ajarkan anak-anak untuk membawa barang-barang se-efisien mungkin. Pastikan barang-barang yang dibawa sesuai dengan kebutuhan sesuaikan pelajaran pada hari tersebut.

Sesuaikan Roster/Jadwal Pelajaran dan jangan membawa benda-benda yang tidak diperlukan seperti mainan ataupun yang lainnya yang tidak bermanfaat di sekolah.

Sumber : www.suara.com, www.aappublications.org, tirto.id

Monday, July 22, 2019

Ojol Kota Kendari - Ojek Online Trans Asia

Sketsasultra.com - Ojek Online semakin marak di Kota Kendari Propinsi Sulawesi Tenggara, kini telah muncul lagi Trans Asia sebagai pilihan ojek online bagi masyarakat Kota Kendari.

Satu diantara adalah driver Trans asia yang berada dibawah naungan PT Asia Trans Teknologi. Aplikasi ojek online ini telah tersedia di Pulau store bagi pengguna dan yang ingin mendaftar menjadi driver ataupun untuk Penumpang atau Pemakai Jasa transportasi Online.

Untuk Driver Trans Asia : Download Aplikasi




 Untuk Penumpang Trans Asia : Download Aplikasi


Selain itu banyak juga promo lain yang ditawarkan oleh ojek online ini Trans Asia baik bagi Pengguna/Penumpang maupun yang mendaftar menjadi Driver Trans Asia. 

Kehadiran Asia Trans akan meramaikan pasar layanan transportasi online di Kota Kendari sementara yang masih dikuasai pemain lama seperti GoJek dan Grab Bike. 
Selain Trans Asia Motor dan Trans Car, sebenarnya memiliki 16 layanan online lainnya seperti Trans Send, Trans Box,Trans Food, Trans Clean, Trans Pick Up, Trans Rent, Trans Massage, Trans Mechanic, Trans Clean Trans Salon, Trans Market, Trans UKM, Trans Store, Trans Care, Trans Pay Trans Barber dan Trans Ticket,” 

Bahan Alami yang Dapat Menyembuhkan Peradangan

Sketsasultra.com - Banyak sekali jenis penyakit kulit yang dapat menyerang manusia. Diantaranya ialah gatal gatal, infeksi hingga peradangan.

Memang sebenarnya tubuh kita memiliki sistem pertahanan yang dimana apabila terdapat benda asing seperti patogen, tubuh kita akan merespon untuk membunuh atau mengeluarkan patogen patogen tersebut.

Sama halnya dengan radang, radang ialah respon suatu organisme terhadap patogen dan alterasi mekanis dalam jaringan.

      Radang sendiri bukan hanya menyerang tenggorokan saja seperti yang kita kenal, namun radang pun juga menyerang kulit, selaput otak, dan bahkan organ organ lainnya. Jika anda mengalami radang, memang ini sangatlah menyakitkan.

Rasanya yang perih, nyeri dan panas membuat penyakit yang satu ini harus ditangani segera agar penyakit serius lainnya tidak muncul. Sehingga anda diharuskan memeriksakannya ke dokter. Namun tak jarang dokter selalu memberikan obat yang pada umumnya sintetik.

Namun anda bisa kok mengobati radang dengan menggunakan bahan alami. Berikut ini adalah Bahan Alami yang Dapat Menyembuhkan Peradangan.


1. Cuka Apel

Bahan yang satu ini biasanya sangat mudah kita temukan di toko perawatan wajah atau apotek terdekat. Memang cuka apel lebih dikenal untuk menghilangkan bekas jerawat, namun siapa sangka jika cuka apel sangat ampuh juga untuk mengobati radang.

Cara menggunakannya ialah dengan mengoleskannya pada tempat yang terkena radang. Cuka apel memiliki kadar asam yang cukup tinggi, sehingga sangat baik untuk anti septik, anti jamur dan anti bakteri.

Peradangan biasanya disebabkan oleh jamur atau bakteri, maka dari itu dengan menggunakan cuka apel merupakan langkah yang tepat untuk mengobati peradangan.

2. Bawang Putih

Tak jauh dari cuka apel, bawang putih juga memiliki manfaat yang sama. Manfaat terbesar dari bawang putih ialah sebaga anti septik alami.

Dengan mengonsumsi bawang putih secara berkala dan dalam jumlah porsi yang cukup, maka anda sudah bisa menghindari munculnya penyakit radang.

Memang untuk mengonsumsi bawang putih secara langsung itu sangatlah susah dan bahkan banyak orang tidak menyukainya, namun setidaknya campurkanlah bawang putih ke dalam masakan anda.

3. Minyak Kelapa

Diantara anda mungkin agak asing dengan minyak kelapa. Karena memang eksistensi minyak kelapa jarang ditemui. Siapa sangka jika minyak kelapa dapat meredakan radang loh.

Kandungan Moisturizernya yang tinggi pada minyak kelapa dapat meredakan kulit gatal ataupun radang dengan cara melembabkan kulit. Selain kandungan Moisturizernya yang cukup tinggi, minyak kelapa juga mengandung anti oksidan yang efeknya akan sama seperti bahan bahan di atas.

Harga minyak kelapa di pasaran pun juga cukup terjangkau, yaitu sekitar Rp. 50.000 an saja anda sudah bisa mendapatkan minyak kelapa dengan isi 500ml.

4. Teh

Pada umumnya, semua jenis teh dapat meredakan radang, namun teh hijau lah yang memiliki efek yang paling besar untuk meredakan radang ketimbang teh hitam.

Teh mengandung anti oksidan dan sangat baik untuk tubuh. Selain untuk melawan radikal bebas, teh juga dikenal sebagai minuman untuk penenang yang dimana dapat mengurangi resiko kanker dan penyakit jantung. Paling tidak, minumlah teh segelas dalam sehari untuk kebaikan tubuh anda.

5. Jahe

Jahe lebih kita kenal sebagai penghangat tubuh. Namun siapa sangka jika jahe memiliki kelebihan lain. Kelebihan dari Jahe selain untuk menghangatkan tubuh ialah sebagai anti inflamasi atau anti peradangan.

Peradangan kronis pun juga mampu dikurangi efeknya oleh jahe. Salah satu peradangan yang dapat dikurangi jahe ialah peradangan sendi. Maka tak heran jika para atlet mengonsumsi jahe untuk mendapatkan anti inflamasi agar tidak terserang berbagai macam radang.

Thursday, July 18, 2019

Live TV Streaming

Masalah Kolesterol Pada Tubuh dan Cara Mencegahnya

Sketsasultra.co - Dari sekian banyaknya penyakit yang mematikan, salah satu diantaranya ialah penyakit kolesterol. Apabila telah terkena penyakit kolesterol, maka penyakit mematikan lainnya akan menyusul. Semisal seperti penyakit jantung, stroke, dan lain sebagainnya.

Sebenarnya penyakit kolesterol sangat mudah untuk dicegah. Dan anda saya rasa mampu untuk melakukan pencegahan agar penyakit ini tidak datang menghampiri anda.

Disamping itu, mencegah penyakit kolesterol juga cukup mudah dan sederhana. Memang sebenarnya untuk menjadi sehat itu mudah dan sederhana.



   Penyakit kolesterol tidak hanya menyerang orang dewasa atau tua saja, namun juga dikalangan anak muda. Pola hidup yang tidak baik dapat menimbulkan berbagai macam penyakit, salah satu diantaranya kolesterol.

Terlebih lagi jika mereka suka makanan junk food, yang dimana mereka menyukai makanan cepat saji, enak dan harganya cukup terjangkau. Namun demikian, makanan makanan tersebut sangat berbahaya bagi tubuh.

Hal ini dapat menimbulkan penyakit kolesterol. Ada banyak sekali penyebab datangnya penyakit mematikan ini, berikut ini adalah penyebab penyebabnya.

1. Gaya Hidup
Gaya hidup menjadi faktor utama penyebab kolesterol. Mereka yang terkena kolesterol cenderung suka memakan makanan yang manis serta memiliki lemak yang cukup tinggi. Apalagi menu makanan tersebut tidak diimbangi dengan mengonsumsi serat yang banyak terdapat di sayuran.

Ditambah lagi, ia malas berolahraga. Padahal olahraga sendiri sangat baik buat tubuhnya serta dapat membakar lemak lemak yang menumpuk sehingga mampu mencegah kolesterol. Tentu saja faktor faktor tersebut menjadi penyebab utama penyakit kolesterol.

2. Riwayat Keluarga
Apabila di dalam keluarga anda memiliki riwayat penyakit kolesterol atau kadar kolesterolnya tinggi, maka besar kemungkinan besar anda memiliki penyakit yang serupa. Tentu saja faktor ini tidak dapat kita hindari, namun dapat kita minimalisir.

Lalu bagaimana cara meminimalisir faktor ini? Caranya ialah dengan menerapkan pola hidup sehat. Mulai dari makanan, gaya hidup, kebiasaan dan lain sebagainnya. Sebisa mungkin, hindarilah makanan yang banyak mengandung lemak dan dapat membuat obesitas.

3. Obesitas
Tak bisa dipungkiri lagi jika obesitas menyumbang besar dalam resiko terkena penyakit kolesterol. Manusia abad ini, cenderung memiliki gaya hidup yang buruk sehingga dapat memungkinkan terkena penyakit kolesterol.

Seperti akhir akhir ini banyak masyarakat yang suka dengan makanan junk food tanpa membatasinya. Tentu saja hal ini sangat buruk bagi mereka. Sebisa mungkin, kurangilah makanan junk food dan perbanyaklah makan sayur. Karena sayur sangat baik untuk pencernaan, serta metabolisme tubuh anda.

Cara Mencegahnya

Sebenarnya sudah bukan menjadi rahasia lagi bagaimana cara mencegah penyakit kolesterol. Cara yang paling sederhana ialah dengan menerapkan pola hidup sehat. Hindarilah makanan junk food serta perbanyaklah makanan vegetarian.

Menjadi vegetarian bukan berarti selalu berjalan pahit atau buruk. Olah lah makanan yang berbahan dasar sayuran tersebut menjadi sebuah makanan yang anda sukai sehingga selera makan anda akan meningkat.

    Cara selanjutnya yang bisa anda coba ialah dengan menjaga berat badan. Memang bagi sebagian orang, menjaga berat badan itu hal yang susah. Namun jika anda mengimbanginya dengan memakan sayuran yang kaya akan serat, tentu ini sangat mudah.

Serat dapat memberikan sensasi rasa kenyang, sehingga kita nantinya akan cenderung mengurangi makanan kita karena telah merasa kenyang. Selalu cek berat badan anda untuk setiap saat. Karena dengan mengontrol berat badan, anda bisa mengontrol gejala penyakit penyakit lainnya.

    Rajinlah berolahraga, walaupun itu hanya sekedar olahraga ringan. Olahraga ringan dapat mencegah datangnya penyakit kolesterol.

Dengan melatih jantung untuk memacu darah serta melatih otak untuk fokus ternyata dapat mencegah adanya penyakit yang berkelanjutan.

Selain itu, olahraga juga dapat membakar lemak yang ada dalam tubuh kita. Sehingga resiko terkena kolesterol akan semakin rendah.

Tuesday, July 16, 2019

Penyakit yang ditimbulkan Akibat Polusi Udara

Sketsasultra.com - Ada banyak sekali penyakit yang menghantui manusia. Dan ternyata sebagian penyakit penyakit tersebut merupakan penyakit mematikan. Entah itu menyerang sistem pencernaan, pernapasan, peredaran darah maupun sistem saraf.

Salah satu cara yang tepat agar terhindar dari penyakit penyakit tersebut ialah dengan menerapkan pola hidup sehat. Tentu kita harus memiliki kualitas hidup sehat agar kondisi tubuh kita terjaga.

    Dari sekian banyak penyakit mematikan yang ada, salah satunya ialah penyakit yang menyerang sistem pernapasan. Ada banyak faktor yang menyebabkan penyakit sistem pernapasan ini. Salah satu diantaranya ialah akibat dari polusi udara.

Memang tidak bisa dipungkiri lagi jika kita tidak bisa terhindar dari pencemaran udara, terlebih lagi jika kita tinggal di daerah perkotaan. Karena polusi udara itu sendiri sangat banyak sumbernya, diantaranya ialah dari asap kendaraan bermotor, pembakaran sampah, PLTU, asap dapur rumah tangga, bau dari ternak hewan, dan lain sebagainnya.

Oleh karena itu, memiliki sistem pernapasan yang sehat merupakan suatu keberkahan tersendiri. Berikut ini adalah Penyakit yang Ditimbulkan Akibat Polusi Udara.

1. Asma

Tentu saja kita tidak asing dengan penyakit yang satu ini. Akhir akhir ini, sudah banyak sekali orang orang yang terserang penyakit Asma. Ada beberapa faktor dan penyebab yang menyebabkan penyakit ini muncul.

Diantaranya ialah keturunan, polusi udara dan lain sebagainnya. Penyakit Asma dikategorikan penyakit yang mematikan. Sekitar 18% orang yang terserang Asma berasal dari polusi udara. Tentu saja kita tidak mau bukan jika harus terserang Asma.

Penderita Asma harus mendapatkan pertolongan yang cepat jika penyakit ini kambuh. Penanganan yang tepat ialah dengan menggunakan Inhaler.

2. ISPA

Atau yang lebih dikenal sebagai Infeksi Saluran Pernafasan Akut merupakan salah satu jenis penyakit pernapasan yang disebabkan oleh adanya infeksi pada saluran pernapasan.

Gejala yang dapat dilihat dari penyakit ISPA ialah demam, batuk kering, sesak napas, dahak berwarna kuning, putih atau hijau, nyeri di dalam dada, dan nyeri di bawah tulang dada saat bernafas dalam.

Penyakit ini tergolong sangat mudah menular, terutama untuk pada anak anak atau lansia yang dimana memiliki sistem imun cenderung belum baik. Virus virus pembawa penyakit ISPA dapat menyebar melalui udara, terlebih lagi udara kotor dan telah terkontaminasi penderita ISPA.

3. Jantung Koroner

Mengapa penyakit Jantung Koroner disebabkan oleh polusi udara? Karena ketika polusi udara, kualitas oksigen akan menurun. Dengan demikian, asupan oksigen akan rendah dan menyebabkan rasa nyeri di dada bahkan hingga serangan jantung tiba tiba.

Jika merasakan gejala lemas, nyeri di dada, dan kecapean maka anda harus berhati hati. Solusi yang tepat ialah dengan menghirup udara segar beberapa menit sekali atau menggunakan masker. Dengan ini, setidaknya kita dapat mengurangi resiko terkena serangan jantung.

4. Pilek Alergi

Udara kotor mengandung banyak sekali Alergen atau hal yang memicu penyakit Alergi. Apabila udara kotor yang mengandung Alergen ini terhirup, maka tubuh akan merespon dengan melakukan bersin, batuk, hidung tersumbat dan lain lain.

Gejala penyakit Pilek Alergi ialah bersin bersin, batuk, sakit kepala, mata bengkak dan berair, ruam kulit atau biduran, hidung tersumbat. gatal di hidung, tenggorokan dan mata. Tentu saja Pilek Alergi berbeda dengan Pilek Infeksi.

Jika Pilek Infeksi memiliki gejala nyeri otot, sedangkan Pilek Alergi tidak. Cara termudah untuk mengobati penyakit ini ialah dengan meminum air putih sebanyaknya.

Jadwal Piala AFF U-16 2019

Sketsasultra.com - Piala AFF U-16, akan bergulir di Thailand pada 26 Juli hingga 9 Agustus 2019 salah satu Stadion yang terkenal yang akan di gunakan adalag Stadion Nasional Rajamangala yang pernah digunakan saat penyelenggaraan Asian Games 2007.

Berdasarkan hasil undian timnas Indonesia U-16 ini, menempati Grup A, bersama dengan Vietnam, Myanmar, Timor Leste, Filipina dan Singapura.

Ajang ini menjadi perhelatan timnas Indonesia U-16 untuk mempertahankan gelar yang didapatkan. Waktu itu, Fakhri.H mengatarkan tim asuhannya meraih gelar Juara Piala AFF u-16 tersebut usai mengalahkan Thailand lewat adu penalti.

Pada Piala aFF U-16 2019 ini Indonesia jadi lawan perdana yang bakal dihadapi timnas Vietnam U-16. Pertandingan ini akan di gelar pada 27 Juli 2019.
Berikut ini pembagian Grup Piala AFF U-16 2019:

Grup A: Indonesia, Myanmar, Vietnam, Timor Leste, Singapura, Filipina.

Grup B: Thailand, Malaysia, Laos, Kamboja, Brunei Darussalam, Australia.

Berikut jadwal timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16:
27 Juli 2019: Vietnam Vs Indonesia
29 Juli 2019: Indonesia Vs Singapura
31 Juli 2019: Indonesia Vs Timor Leste
2 Agustus 2019: Filipina Vs Indonesia
4 Agustus 2019: Indonesia Vs Myanmar

Sementara itu Malaysia dan Thailand menempati Grup B di Piala AFF U-16
Berikut ini jadwal Grup B U-16 :

28 Juli 2019 : Malaysia Vs Brunei
30 Juli 2019 : Malaysia Vs Kamboja
1 Agustus 2019 : Australia Vs Malaysia
3 Agustus 2019 : Malaysia Vs Laos
5 Agustus 2019 : Thailand Vs Malaysia

7 Agustus 2019: Semi-final
9 Agustus 2019: Final

Post Ads

Inner Post Ads

Contact Form

Name

Email *

Message *

false
ltr
index
Sketsa Sultra - Media Online Nasional
Sketsa Sultra Media Online Sulawesi tenggara
Sketsa Sultra - Media Online Nasional
https://sketsasultra1.blogspot.com/search?updated-max=2019-08-06T20:35:00-07:00&max-results=10
https://sketsasultra1.blogspot.com/
http://sketsasultra1.blogspot.com/
http://sketsasultra1.blogspot.com/search?updated-max=2019-08-06T20:35:00-07:00&max-results=10
true
1752738089262636652
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy